Kursus dan belajar komputer ms office, digital marketing, web programming, jaringan, linux, windows server, php, vb.net, mysql, mikrotik, seo, web desain, wordpress, cysco, database, oracle di cileungsi


Postingan Terbaru

Info Kursus Komputer YMII Cileungsi : 0858 8188 5768 (Mas Tris)

Kamis, 21 Juni 2018

ISTILAH - ISTILAH VIRTUALISASI SERVER


Bismillah..

Untuk artikel kali ini kita akan membahas istilah-istilah dalam teknologi virtualisasi dalam dunia komputer.



1. Guest OS

Adalah sistem operasi yang dijalankan diatas sebuah sistem virtualisasi. Disebut sebagai guest OS atau OS tamu karena terlihat seperti menumpang pada OS utama atau host.

2. Host OS

Adalah sistem operasi utama sebagai tempat layanan virtualisasi dijalankan.

3. Hypervisor

Adalah aplikasi komputer yang dibuat untuk memonitor dan menjalankan virtualisasi, sehingga guest OS yang di install di virtualisasi tersebut dapat langsung mengakses perangkat keras di host OS.

4. Emulator

Adalah aplikasi komputer yang dibuat untuk mengemulasikan lingkungan baru yang seakan-akan sebuah perangkat keras komputer sehingga guest OS dapat dijalankan.
Fungsinya hampir sama dengan hypervisor, namun cara kerjanya berbeda.

5. Image OS

Adalah file utuh sebuah guest OS yang di instal dilingkungan virtual, dimana file tersebut dapat disalin dan diperbanyak seperti file lain pada umumnya.
File ini berisi sebuah komputer yang sudah ada OS secara utuh.

6. Virtual Manager

Adalah aplikasi komputer yang berfungsi untuk mengakses layanan virtualisasi untuk kebutuhan administrasi.
Biasanya aplikasi ini digunakan pada lingkungan virtualisasi yang enterprise, seperti VMWare (single dan multi-host), Hyper-V (multi-host), dan Xen Citrix (single dan multi-host).

7. Virtualisasi

Adalah proses atau kegiatan yang membuat hal-hal yang sebelumnya nyata atau membutuhkan perangkat yang nyata menjadi tidak nyata, namun dapat dirasakan, dinikmati dan dirasakan keberadaanya.
Dalam istilah sistem operasi misalnya, dimana sebelumnya kita membutuhkan beberapa PC atau komputer untuk menginstall sistem operasi, dengan virtualisasi ini kita hanya membutuhkan 1 hardware/komputer untuk dapat menginstal beberapa sistem operasi sekaligus.

8. VirtualBox

Adalah sebuah aplikasi yang menjalankan OS dalam sebuah OS atau dalam istilah virtualisasinya, menjalankan guest OS pada sebuah host OS. Aplikasi ini pertama kali dibuat oleh Innotek, GmbH., sebuah perusahaan jerman yang pada tahun 2008 diakuisisi oleh SUN Microsystem, yaitu perusahaan yang membuat bahasa pemrograman Java. Kemudian SUN Microsystem diakuisisi oleh Oracle, sehingga otomatis VirtualBox menjadi milik Oracle saat ini.

9. VMWare ESXi

VMWare jika diartikan apa adanya menurut kata-kata, adalah perangkat mesin virtual. So, dari namanya saja sudah bisa diketahui untuk apa VMWare dibuat.
VMWare adalah sebuah aplikasi yang cukup matang dan sudah sangat terpercaya untuk melayani lingkungan tidak nyata (virtual) terhadap solusi komputerisasi.
Situs resmi VMWare adalah www.vmware.com.
VMWare ESXi adalah produk VMWare yang free dan untuk menjalankan guest OS, produk ini sudah lebih dari memadai.
Bentuknya adalah berupa sistem operasi langsung yang ukurannya tidak terlalu besar. Model sistem seperti ini dalam dunia virtualisasi sering disebut dengan istilah "bare metal", yaitu sebuah fondasi sistem untuk keperluan sistem lainnya dilingkungan virtual.

Ok sekian dulu artikel tentang virtualisasi dan sampai jumpa di artikel install VMWare ESXi selanjutnya..

INFO KURSUS KOMPUTER HUBUNGI 085881885768 atau http://bit.ly/DaftarKursusCileungsi

----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------


Tidak ada komentar:

Posting Komentar