Pada artikel akan dibahas program aplikasi yang digunakan untuk menjelajah komputer mulai dari mencari file,menghapus, meyalin, menjalankan program, format media penyimpanan melihat daftar komputer pada jaringan dan lain-lain akan diuraikan pada artikel ini.
Untuk menjelajah komputer dapat dilakukan dengan berbagai cara misalnya melalui My Computer yang terdapat pada Desktop atau menggunakan aplikasi yang populer setiap orang menggunakan aplikasi ini yaitu Windows Explorer.
My Computer
Untuk menjelajah komputer dengan menggunakan My Computer sangat mudah klik start, Pilih My Computer, selanjutnya akan muncul jendela My Computer. Pada My Computer akan ditampilkan media penyimpanan data yang terpasang pada sistem komputer Anda, serta menampilkan Map Network Drive dan sharing folder. Untuk menampilkan isi dari media penyimpanan data seperti Disket (Drive) A, Harddisk (Drive C dan D) atau CDROOM (Drive E), cukup dengan melakukan klik ganda pada salah satu media.
Windows Exploler
Windows Explorer merupakan suatu aplikasi untuk menjelajah komputer pada sistem operasi windows yang sangat lengkap dan mudah dalam mengoperasikannya, banyak hal yang dapat dilakukan dengan Windows Explorer, mulai dari menampilkan isi dari media penyimpanan,operasi file seperti menyalin,hapus,ubah nama file,operasi folder mulai membuat, menghapus,ganti nama folder,hampir semua fasilitas pada windows terwakili pada Windows Explorer.
Untuk menjalankan windows explorer dapat dilakukan dengan beberapa cara antara lain,yaitu:
1. Klik tombol start
2. Klik Program
3. Klik Accessories
4. Klik Windows Explorer
atau dapat dilakukan dengan cara lain yaitu:
1. Klik tombol start
2. Klik Explorer
Setelah dipilih windows Explorer, maka dilayar akan muncul jendela dari Windows Explorer.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar